Subang, faktainfokom.com
Dalam rangka mewujudkan pengelolaan keuangan desa yang efektif, efesien, transpafasi dan akuntabel, BKK – BKUD Wilayah Kecamatan Cisalak adakan Bintek Sistem Keuangan Desa (Seskeudes), berlokasi di Gor Balai Desa Cimanggu. Senin, (13/01/2025)
Hadir dalam acara tersebut Camat Cisalak Sumardi, S. STP., M. AP sekaligus sebagai nara sumber, Dispemdes Kabupaten Subang, Para Kasi pemerintahan Kecamatan Cisalak dan peserta Bintek seluruh Kepala Desa Se- Kecamatan Cisalak beserta Kaur desa.
Ketua BKAD Kecamatan Cisalalak Ajis, S. Pd., M. M dalam pembukaannya menuturkan ” Materi Bintek Keuangan dirancang untuk memberikan pemahaman mendalam tentang manajemen keuangan yang efekti. Peserta akan mempelajari berbagai aspek, termasuk pengelolaan anggaran, analisis keuangan untuk pengambilan keputusan yang tepat, perencanaan keuangan jangka panjang, seta strategi untuk meningkatkan kinerja keuangan lembaga desa. Materi juga mencakup pemahaman tentang regulasi keungan terkini dan teknologi keuangan yang dapat meningkatkan efesiensi operasional. Bintek Seskeudes bertujuan untuk mengoptimalkan keuangan desa.” Ungkapnya
Sumardi Camat Cisalak berharap, pemerintah desa lebih mandiri dalam mengelola keuangan dan berbagai sumber daya alam yang dimiliki. Termasuk didalamnya pengelolaan keuangan dan kekayaan desa.
“Begitu besar peran yang diterima oleh desa, tentunya disertai dengan tanggung jawab besar juga. Oleh karena itu pemerintah desa harus bisa menerapkan prinsip transparasi dan akuntabilitaa.” Tegas Camat Cisalak.
(Oo.S)